Pin It
Search
Wednesday 29 November 2023
  • :
  • :

Kuliner Sehat “Tahu Goreng” Spesial Banda Aceh

Tahu Goreng Pagar Air
Banda Aceh merupakan Pusat Pemerintahan Aceh, Siapapun wisatawan yang berkunjung untuk menikmati destinasi wisata maupun sejarah pasti akan singgah ke Kutaraja (sebutan kota banda aceh dulu). Selain Wisata Education, Sejarah dan Budaya yang banyak, Kuliner di Banda Aceh juga menjadi target wisatawan.
Banyak kuliner khas Aceh yang bisa menjadi target para penikmat wisata kuliner di seputaran Kota Banda Aceh, sebut saja Mie Aceh, Martabak Telur Dadar, Sate Matang, Sop Sumsum Langsa, Soto Aceh dan yang tidak kalah terkenal adalah “Tahu Goreng Aceh”.

Tahu Goreng merupakan santapan yang dihidangkan bercampur dalam satu piring/porsi yang berisi tahu goreng, kentang rebus, tauge, daun selada, dan kerupuk, disiram saus kacang, kecap manis, dan asam cuka. Adukan yang segar timbul karena adanya sedikit penggunaan asam cuka. Harga seporsinya cukup terjangkau, sekitar Rp. 10.000-15.000/ Porsi.

Kuliner yang satu ini tergolong kuliner sehat, Kenapa dan alasanya?
Makanan merupakan salah satu sumber energi yang sangat penting untuk kita dapat melakukan aktivitas setiap hari. Menu makanan sehat setiap pagi tentu sangat penting jika anda adalah seorang yang sangat sibuk karena aktivitas pekerjaan kantor yang tentunya membutuhkan energi dan tenaga yang cukup banyak. Di Dalam Kuliner yang satu ini terdapat Zat yang dibutukan bagi anda :

1. Tahu

Tahu adalah makanan yang berasal dari negeri China. Penganan ini dikenal dengan beragam nama di Asia. Ada yang menyebutnya tofu, orang Cina sendiri menamainya doufu. Orang Indonesia serta Malaysia dan Thailand lebih suka menyebutnya sebagai tahu.

Tahu merupakan sumber protein yang sangat bermanfaat untuk kesehatan. Kandungan protein yang tinggi pada tahu, juga dapat dimanfaatkan untuk menjauhkan segala macam penyakit berbahaya.Tahu dibuat dengan mengentalkan sari kedelai menggunakan garam mineral (biasanya kalsium sulfat). Sari kedelai inilah yang membuat tahu kaya dengan manfaat kesehatan.
Selain Itu manfaat lain dari Tahu seperti Meningkatkan produksi energi, Mencegah penyakit jantung, Mencegah osteoporosis, Membantu menurunkan berat badan, Membantu pasien diabetes dengan masalah ginjal.
2. kentang Rebus

Kentang mengandung berbagai karakteristik vitamin dan mineral yang penting bagi kesehatan tubuh. Kentang juga mengandung karbohidrat dengan angka kalori yang lebih sedikit bila ditimbang dengan gandum atau nasi, serta Kegunaan Kentang bagi Kesehatan berkhasiat untuk membantu mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh, sehingga sangat baik bila dikonsumsi tatkala menjalankan program diet. lain dari itu, kentang juga dipercaya mampu melestarikan kesembuhan tubuh kulit.

3. Tauge

Di dalam toge mengandung senyawa yang disebut fitokimiawi dan kanavanin (canavanine) yang sangat berkhasiat bagi tubuh. Walaupun toge berasal dari biji-bijian akan tetapi kandungan gizi toge lebih besar daripada biji pembentuknya. Kandungan protein dalam toge lebih besar 19% dibandingkan bijinya. Hal ini dikarenakan selama pembentukan kecambah terjadi proses pembentukan asam amino esensial yang menyusun protein. Di dalam toge mengandung beberapa zat yang sangat berguna bagi tubuh seperti Karbohidrat, Protein, Asam folat, Fosfor, Seng, Potasium, Kalium, Zat besi, Vitamin A, Vitamin B, Vitamin C, Serat, Niacin, dan Energi.

4. Daun selada

Selada yang berdaun hijau renyah ini begitu kaya nutrisi dan sangat bermanfaat untuk kesehatan Anda. Umumnya Anda mengonsumsi sayuran hijau ini sebagai salad atau dimakan langsung secara mentah. Berikut adalah manfaat super daun selada untuk kesehatan seperti :

Sumber vitamin A, Mencegah penuaan dini, Menguatkan tulang, Meningkatkan kesuburan, Kaya akan mineral.
Menurut Saya, Kuliner ini pantas disandang sebagai kuliner paling sehat di Banda Aceh. Tahu Goreng bukan hanya bisa dinikmati kalangan Orang Tua atau Remaja, tetapi bisa dinikmati oleh anak-anak.

Dimana anda bisa menikmati Kuliner Sehat ini?
Ada beberapa tempat penjual kuliner Tahu Goreng Aceh yang berada di Banda Aceh, yaitu di:
  1. Tahu Goreng Aceh Pagar Air, di desa pagar air Jalan Negara Banda Aceh Medan Km 7 kearah simpang Lambaro
  2. Tahu Goreng Bang Gam di simpang empat Keutapang Dua
  3. Tahu Goreng Counter di Warkop Tofik SMEA Lampineung Jln. Tgk Nyak Makam.
Facebook Comments